Seksi
Pendidikan dan Profesi SEMA FK Unpad merupakan salah satu seksi tertua di Senat.
Mengusut sejarah awal pembentukan seksi ini cukup sulit karena saya pun tak
terbayang harus mencari informasi sampai angkatan berapa. Mungkin hanya mesin
waktu Doraemon yang bisa menjawabnya :D
Karena
hambatan tersebut akhirnya saya hanya berhasil mendapat informasi dari alumni
ketua Pendpro tahun 2007 yaitu dr. Fadli FK Unpad 2005 atau lebih akrab
dipanggil dengan sebutan “kang”. Menurut informasi yang saya dapat dari Kang
Fadli, bahkan beliau pun tidak tahu secara pasti kapan Pendpro pertama kali
terbentuk. Akhirnya saya mendapat penjelasan mengenai proses revitalisasi
Pendpro yang terjadi pada masa kepengurusan Kang Fadli.
Awalnya,
keberadaan Pendpro di BEM (sebutan untuk Senat zaman dahulu) sangat tidak
terasa bahkan bisa dikatakan mati suri. Tidak berjalannya proker-proker Pendpro
dan pemberian nilai “D” dari penilaian BPM merupakan bukti nyatanya. Di
kepengurusan BEM tahun 2007, Kang Fadli beserta staffnya yang hanya berjumlah 8
orang berusaha untuk membangun kembali dan memfungsikan lagi Pendpro di BEM sehingga
membuahkan hasil yang luar biasa dengan lahirnya proker-proker baru yang banyak
memberi manfaat.
Menurut
Kang Fadli, modal kesuksesan revitalisasi Pendpro adalah keterlibatan mimpi
dalam setiap pelaksanaan proker sehingga usaha-usaha dalam pelaksanaanya tidak
dijadikan beban tetapi disertai semangat yang besar. Selain itu, modal lainnya
adalah kemampuan untuk mengadaptasi proker-proker FK di Universitas lain.
Kemampuan untuk menganalisis dan menyesuaikan dengan kondisi di FK Unpad akhirnya
melahirkan proker-proker yang luar biasa. Salah satunya yaitu proker seminar
nasional yang mengusung tema “Dokter Keluarga” sehingga akhirnya dimasukkan ke
dalam kurikulum FK Unpad. Pencapaian-pencapaian luar biasa lainnya yaitu
melakukan teleconference dengan Moore
(penulis textbook-textbook kedokteran) saat melaksanakan seminar nasional.
Secara
umum, tujuan Pendpro yaitu untuk memfasilitasi akademik mahasiswa FK Unpad
serta mengembangkan ke luar FK dengan tujuan eksistensi FK Unpad dan sebagai
pembelajaran untuk mahasiswa FK Unpad. Harapan ke depannya, Pendpro lebih
inovatif untuk menciptakan proker-proker baru dan selalu memperhatikan
aspek-aspek Tri Darma Perguruan Tinggi (pendidikan, penelitian, dan pengabdian)
dalam setiap kegiatannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar